Halo rekan-rekan arsitek dan sipil dimanapun berada, apa kabar kalian hari ini? Saya doakan semoga kalian sehat selalu. Kali ini saya kembali lagi membagikan referensi Desain Gambar Billboard Format DWG AutoCAD Beserta RAB dan Laporan Struktur kepada kalian secara gratis tanpa dipungut biaya apapun. Sebelum masuk ke link download, berikut saya jelaskan secara singkat apa itu Billboard.
Pengertian Billboard
Billboard adalah bentuk promosi iklan luar ruang dengan ukuran besar, bisa disebut juga billboard ialah bentuk poster dengan ukuran yang lebih besar yang diletakkan tinggi di tempat tertentu yang ramai dilalui orang.
Billboard termasuk model iklan luar ruang “outdoor advertising” yang paling banyak digunakan. Perkembangannya pun cukup pesat, sekarang di jaman digital, billboard pun menggunakan teknologi baru sehingga muncullah digital billboard. Ada juga mobile billboard yakni billboard yang berjalan ke sana ke mari karena di pasang di mobil “iklan berjalan”, mobile billbioard sendiri sekarang sudah ada yang digital mobile billboard.
Fungsi Billboard
Billboard sendiri fungsinya ialah sebagai media promosi untuk menyampaikan pesan yang terkandung dari jenis iklan yang dipasang. Untuk fungsi lainnya yaitu:
- Menyampaikan materi iklan.
- Menaikan penjualan “market”.
- Media promosi yang paling diminati “pasar”.
- Penempatan iklan yang sesuai dengan media akan memperindah penataan di kota dimana Billboard itu terpasang.
- Menaikan pamor si pengiklan “Bonafid”.
Ciri-Ciri Desain Billboard
Adapun ciri-ciri desain Billboard yaitu:
- Ukuran besar, dengan bandingan 2:3.
- Warna kontras, agar lebih mudah terbaca.
- Huruf dan ilustrasi berukuran besar, agar mudah dilihat dan dibaca sambil berjalan.
- Di pasang dipertigaan atau perempatan jalan.
Download Desain Gambar Billboard Format DWG AutoCAD Beserta RAB dan Laporan Struktur
File CAD yang saya bagikan kali ini menyajikan hanya gambar desain dari pembangunan billboard. Gambar ini terbilang sudah cukup lengkap karena dilengkapi dengan gambar struktur, laporan struktur, dan RAB. Sangat cocok untuk menjadikannya referensi pembangunan billboard pada project anda.
Gambar ini bertujuan hanya sekedar untuk memberikan referensi pembelajaran ataupun acuan gambar kerja. Ini sangat bagus untuk pemula atau yang baru menekuni jurusan Arsitek bidang desain dan struktur bangunan atau civil engineering. Silahkan disesuaikan dengan gambar utamanya jika ingin membuat detail-detail yang lebih kompleks, tentunya harus memahami dulu dasar-dasar struktur dari billboard.
Gambar ini sudah dalam format .dwg yang artinya anda bisa langsung membukanya melalui aplikasi autocad versi terbaru atau paling lama versi 2004, selain itu anda juga bisa mengedit langsung untuk memodifikasi agar sesuai selera atau kebutuhan desain anda.
Silahkan didownload Desain Gambar Billboard Format DWG AutoCAD Beserta RAB dan Laporan Struktur dibawah ini:
1. Gambar Struktur Desain Billboard Format DWG AutoCAD
Google Drive | DOWNLOAD[985.95KB] |
Mediafire | DOWNLOAD[985.95KB] |
2. RAB & Volume Desain Billboard Format Excel
Google Drive | DOWNLOAD[96.92KB] |
Mediafire | DOWNLOAD[96.92KB] |
3. Laporan Struktur Desain Billboard Format PDF
Google Drive | DOWNLOAD[2.89MB] |
Mediafire | DOWNLOAD[2.89MB] |
Password rar: www.asdar.id
Catatan penting: Ketika menemukan file winrar tidak bisa di extract atau corrupt, maka solusinya adalah dengan mengupdate aplikasi winrar di komputer anda ke versi yang baru, download winrar terbaru disini.
Jika ingin mencopy artikel ini, mohon cantumkan juga sumbernya karena saya melihat ada blog yang copas tidak menyertakan sumbernya. Atau jika tidak, tulislah dengan bahasa masing-masing. Hargailah setiap karya dan usaha orang lain.
Sekian postingan singkat kali ini mengenai Desain Gambar Billboard Format DWG AutoCAD Beserta RAB dan Laporan Struktur, semoga bisa bermanfaat untuk yang lagi belajar desain atau sekedar menjadikan koleksi referensi. Jangan lupa untuk selalu berbagi satu kebaikan dengan cara share atau bagikan artikel ini ke teman-teman di sosial media, cukup dengan klik tombol SHARE disitus ini, terimakasih!