Beranda Sipil Mengenal Proyek Jetty

Mengenal Proyek Jetty

BERBAGI
asdar.id menyediakan Member Premium Download untuk download file tanpa embel-embel iklan dan halaman, apa lagi harus menunggu timer yang begitu lama. Dengan berlangganan Member Premium Download, semua file dapat didownload dengan singkat langsung menuju ke sumbernya!, klik DISINI untuk DAFTAR atau DISINI untuk LOGIN :-) Jika ada pertanyaan silahkan hubungi Admin DISINI. Untuk cara download file Member Free Download, bisa membaca Tutorial Download yang ada dibawah Timer (halaman Safelink) saat menekan tombol download.
Rekomendasi aplikasi hitung cepat RAB akurat dan otomatis, sangat mudah digunakan. Tinggal ganti dimensi, RAB Langsung Jadi. Dilengkapi acuan AHSP dan HSPK seluruh Indonesia, rugi jika tidak punya filenya. Klik DISINI untuk mendapatkan Filenya.
Sekarang bukan zamannya lagi susah hitung RAB, tak perlu keluar biaya mahal-mahal buat nyewa orang. Dengan EasyRAB, menghitung RAB menjadi lebih cepat dan serba otomatis. Klik DISINI untuk mendapatkan Filenya.
Dapatkan ratusan file-file desain gambar rumah siap pakai untuk menunjang dan mempermudah proyek anda. Dengan 250+ Desain Rumah Kekinian, Anda bisa dengan mudah memenuhi permintaan klien dengan desain rumah berkualitas tinggi ini. Klik DISINI untuk mendapatkan semua Filenya.
jetty di muara sungai
jetty di muara sungai

Halo rekan-rekan sekalian, apa kabar kalian hari ini? Saya doakan semoga sehat selalu. Kali ini kita akan membahas mengenai jetty. Mungkin kita sering mendengar kata jetty pada nama proyek konstruksi. Apa itu Proyek Jetty? Penjelasan selengkapnya mengenai jetty dapat dibaca di bawah ini.

pelaksanaan proyek jetty
pelaksanaan proyek jetty

Bangunan pantai digunakan untuk melindungi pantai dari kerusakan yang diakibatkan oleh serangan gelombang dan arus. Salah satu metode untuk menanggulangi erosi pantai adalah penggunaan struktur pelindung pantai, dimana struktur tersebut berfungsi sebagai peredam energi gelombang pada lokasi tertentu.

Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk melindungi pantai yaitu salah satunya adalah yang akan dibahas kali ini yaitu jetty.

Baca: Perencanaan Bangunan Pantai dan Pelabuhan

Pengertian Jetty

Jetty adalah sebuah bangunan tegak lurus pantai yang diletakkan pada kedua sisi muara sungai yang berguna untuk mengurangi pendangkalan alur oleh sedimen pantai dan untuk penanggulangan banjir.

Beberapa manfaat dari jetty antara lain:

  1. Memperlancar perdagangan antar negara/ dalam negeri melalui perairan.
  2. Memperkuat pertahanan dan keamanan sebuah negara yang beralaskan untuk pertimbangan politik, ekonomi dan teknis, seperti pelabuhan militer.
jetty spiral
jetty spiral

Penjelasan Mengenai Fungsi Jetty diantaranya adalah:

1. Untuk mengurangi pendangkalan alur oleh sedimen pantai pengendapan di muara dapat mengganggu lalu lintas kapal, Jetty menahan berbeloknya muara sungai dan mengkonsentrasikan aliran ada alur yang telah ditetapkan untuk bisa mengerosi endapan, sehingga pada awal musim penghujan dimana saat debit besar (banjir) belum terjadi, muara sungai telah terbuka.

2. Untuk penanggulangan banjir, maka dapat digunakan salah satu dari bangunan berikut, yaitu jetty panjang, jetty sedang atau jetty pendek. Jetty panjang apabila ujungnya berada di luar gelombang pecah. Tipe ini efektif untuk menghalangi masuknya sedimen ke muara, tetapi biaya konstruksi sangat mahal, sehingga kalau fungsinya hanya untuk penanggulangan banjir pemakaian jetty tersebut tidak ekonomis. Kecuali apabila daerah yang harus dilindungi terhadap banjir sangat penting. Jetty sedang, dimana ujungnya berada antara muka air surut dan lokasi gelombang pecah, dapat menahan sebagian pengiriman sedimen sepanjang pantai. Alur diujung jetty masih memungkinkan terjadinya endapan pasir. Pada jetty pendek, kaki ujung bangunan berada pada muka air surut.

Fungsi utama bangunan ini adalah menahan berbeloknya muara sungai dan mengkonsentrasikan aliran ada alur yang telah ditetapkan untuk bisa mengerosi endapan, sehingga pada awal musim penghujan dimana debit besar (banjir) belum terjadi, muara sungai telah terbuka.

Demikian artikel kali ini mengenai proyek jetty, semoga bisa bermanfaat untuk ilmu pengetahuan. Jangan lupa share artikel ini ke sosial media agar yang lain bisa membacanya juga. Untuk mengikuti perbaruan konten blog ini, silahkan berlangganan melalui notifikasi yang muncul saat mengakses blog ini.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama anda disini